ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA KARYAWAN DI BAGIAN BONDING & COMPOSITE UNIT AEROSTRUCTURE PT DIRGANTARA INDONESIA


Penulis:Komara Bagja, Agus Rahmat H
ISSN:2337-3636
Vol:3
Bulan/Tahun:Juni /2015
Abstrak:

Sektor industri Pesawat Terbang merupakan salah satu elemen penting yang berpengaruhdalam rantai perekonomian. Perkembangan dunia yang sangat pesat menyebabkan munculnyapersaingan yang cukup ketat di bidang industri Penerbangan dan akibatnya perusahaanindustri Penerbangan dituntut untuk selalu meningkatkan kualitas produk di bidangnyasehingga perusahaan tersebut tetap dapat bersaing ditengah persaingan antara industri yangada. PT. Dirgantara Indonesia merupakan perusahaan manufacture yang ikut bersaing, untukmempertahankannya, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah menganalisis faktor yangmempengaruhi kinerja karyawan. Langkah ini dimaksudkan untuk mengetahui faktor apa sajayang berpengaruh selanjutnya digunakan sebagai acuan dalam meningkatkan kinerjakaryawan.

Analisis dilakukan dengan mengidentifikasikan variabel-variabel yang berkaitan dengankinerja karyawan dari dua aspek yaitu aspek keterampilan dan aspek kedisiplinan. variabelyang sudah terindefikasi tersebut kemudian diolah dengan bantuan software SPSS for windows,yaitu dengan analisis faktor untuk mengelompokkan variabel penelitian. Sehingga didapatkesimpulan ada 4 faktor yang berpengaruh terhadap kinerja karyawan yaitu: faktor atasanmempunyai pengaruh sebesar 31,53%, faktor prosedur kerja mempunyai pengaruh sebesar24,26%, faktor kemampuan (skill) mempunyai pengaruh sebesar 13,52%, dan faktor interaksimempunyai pengaruh sebesar 7,77%

Kata kunci : Kinerja Karyawan


   

PT. PRATAMA CYBER SOLUTION